HAGEUY.COM – Kamu pernah mainin game Far Cry? Atau malah jadi kecanduan dan penasaran sama seri barunya karena saking serunya game ini?
Ada kabar baik tuh dari Ubisot, developer game aksi dan petualangan itu baru saja ngasih kabar kalau Far Cry udah hadir dengan sekuelnya yang baru.
Ya, seperti terlihat di laman Fb-nya, 5 Mei 2017 kemaren, Ubisoft mengunggah gambarĀ teaser seri teranyar Far Cry. Foto itu nunjukin gambar Pulau Rook (pulau yang ada di Far Cry 3) dengan caption ‘Sebuah pulau yang belum pernah kita singgahi… #FarCry’.
Meski begitu, gambarĀ itu belum bisa dipastiin jadi tanda munculnya Far Cry 5 atau bukan. Tapi ada juga yang berspekulasi kalau gambar itu merupakan rencana Ubisoft buat me-remaster Far Cry 3.
Kalau ngomongin seri terbarunya game ini, sebenarnya udah dirilis 2015 silam. Dalam seri itu, zaman purba dipakai sebagai lokasinya, beda dengan seri-seri sebelumnya.
Dalam seri game yang disebut dengan Far Cry Primal ini, gamer diajak buat ngumpulin barang yang bisa digunain buat ngerakit senjata, bikin api unggun, sampai berburu hewan buat dijadiin bahan makanan.
“Biasanya game ini mengambil setting zaman sekrang yang sudah dikenal. Tapi untuk seri Primal, gamer akan menemukan sebuah generasi manusi pertama yang hidup di zaman batu. Game ini mengharuskan Anda bertahan hidup, memakan atau dimakan, berburu atau diburu,” kata Creative Director Far Cry Primal, Jean-Christophe Guyot.
Tak sekedar bertemu dengan manusia purba yang hidup di zaman batu, makhuk purba seperti mamooth dan sabertooth bakal gamer jumpai di game ini.