Seorang pria bernama Adam Ellis mengaku bahwa dirinya kerap mendapati sesuatu yang janggal di rumahnya. Adam mengaku kerap mendapati sesuatu yang tidak bisa ia jelaskan.
Pada suatu malam, sebelum Adam beranjak tidur, ia meletakan sebuah kamera di ruang tamu rumahnya itu.
Kebetulan di ruang tersebut ada dua kucing peliharaannya dan ia merekam semua aktifitas di ruang tamunya itu selagi ia tidur.
Pagi harinya, Adam coba mengecek kamera yang sudah ia pasang semalaman itu dan hasilnya sungguh sangat membuatnya terkejut.
Video yang didapat pria yang tinggal di New York, Amerika Serikat itu menunjukan bahwa salah satu kucingnya terlihat bermain dengan sesuatu yang tidak terlihat.
Kucingnya yang bernama Maxwell itu terlihat asyik bermain dan menangkap sesuatu yang tidak bisa ia jelaskan apa itu.
Dalam video itu terlihat kucing deng bulu bercorak hitam dan putih bernama Maxwell itu berdiri dengan pandangan matanya yang melihat kesana kemari.
Mulai dari melihat ke arah bawah sofa, ke samping kiri dan kanan juga keatas dan ke bawah serta terlihat ia seperti melihat sesuatu.
Sementara kucing lain yang berbulu hitam pekat hanya diam saja.
Maxwell lalu duduk tegap dan mengarahkan pandangannya ke bawah kemudian ke arah sofa dan tiba-tiba ia meloncat ke arah belakang seperti menangkap sesuatu.
Namun sesuatu yang Maxwell tangkap itu merupakan sesuatu yang tidak terlihat sama sekali di dalam video.
“Saya pikir itu bukanlah serangga kecil atau sejenisnya. Maxwell tidak akan bereaksi seperti itu jika ada serangga. Dia bakal makan serangga itu. Ada sesuatu yang berkomunikasi dengannya,” tulis Adam di akun Twitter miliknya.
Adam juga mengaku bahwa selama bertahun-tahun tinggal di rumah ituu ia hampir tidak pernah menemukan serangga di dalam rumahnya.
“Ini perilaku aneh dari Maxwell, minggu ini terasa tidak nyaman. Saya tak bisa menjelaskannya,” katanya.
Video itu Adam unggah di Twitter dan sampai sekarang telah diretweet lebih dari 2 ribu kali dan telah mendapat lebih dari 9 ribu like.
Ternyata di video itu netter menemukan hal mengejutkan dimana hal itu tidak dijelaskan oleh Adam sendiri.
Dimana dalam video itu netter melihat setelah Maxwell meloncat, di atas meja yang terletak di tengah ruangan itu terdapat benda yang bergerak secara tiba-tiba, yaitu toples yang berwarrna hijau.
But then, after a few moments, Maxwell freaks out and jumps over something invisible. pic.twitter.com/DIl1O34vPY
— Adam Ellis (@adamtotscomix) September 6, 2017