Artis sekaligus presenter Nikita Mirzani kian hari kian sering memamerkan sosok kekasihnya melalui unggahan di akun Instagram miliknya.
Sempat beberapa kali ibu dua anak itu mengunggah kebersamaannya dengan seorang pria meski gak pernah diperlihatkan bagaimana rupa pria itu.
Dan baru-baru ini artis yang akrab di sapa Niki itu kembali membagikan sebuah foto dirinya bersama kekasih barunya itu.
Melalui unggahan Instagram Story-nya, Niki mengunggah fotonya saat sedang bersama seorang pria.
Niki tampak memakai baju sabrina warna coklat, sedangkan si pria memakai baju berwarna biru dengan kepala berbalut topi warna putih.
Namun sayang, wanita berambut pendek itu enggan memperlihatkan wajah sang kekasih dan menutupinya dengan emoji semangka.
Namun dalam keterangan foto itu Niki menuliskan sebuah kalimat romantis. “I love you my man. 4 months,” tulis Niki dalam unggahannya itu.
Unggahan Niki itupun kemudian diunggah ulang oleh akun @makrumpita yang kemudian membuat netizen menebak-nebak siapa kekasih baru wanita yang penuh kontroversi itu.
Dan tebakan dari para netizen rupanya mengarah kepada satu orang tertentu. Sosok pria yang wajahnya selalu disembunyikan itu diduga adalah Dipo Latief, anak dari mantan Menteri Ketenagakerjaan pada masa Orde Baru, Abdul Latief.
Bukan hanya sosok Dipo Latief saja yang bikin kaget, namun netizen juga dibikin heran karena kali ini Niki berhubungan dengan pria lokal meski ia belum sama sekali mengungkap siapa sosok pria itu.
Akhirnya, banyak yang menduga Niki mau dengan pria lokal lantaran ia kaya, ganteng, dan juga berpengaruh.
Dipo sendiri berasal dari keluarga kaya, berhubung ayahnya seorang mantan menteri sekaligus pengusaha sebuah jaringan pusat perbelanjaan yang ada di Jakarta.