Di media sosial, segala sesuatunya bisa dengan cepat menyebar yang kemudian menjadi viral. Seperti halnya video tingkah pengendara yang satu ini.
Media sosial Facebook belum lama ini dihebohkan dengan video seorang pria berjoget di atas motor yang dikendarainya saat di jalan raya.
Video itu sendiri diunggah oleh akun Buzz Viral pada Rabu 7 Maret 2018 kemarin. Bukan berkendara di jalan sepi, tapi pria itu terlihat berjoget di tengah jalan raya yang ramai.
Pria berjaket cokelat berhelm biru kombinasi hitam putih itu tampak berdiri diatas motor matic yang sedang melaju di jalan raya.
Sementara dibelakang pria itu tampak beberapa pengendara lainnya yang berusaha merekam dan juga mengabadikan aksi nggak biasa pria itu.
Di video berdurasi singkat itu pria tersebut bahkan sempat menyalip beberapa mobil, seperti mobil box dan taxi yang ada di jalan.
“Menghibur atau membahayakan pengendara/pengemudi lain nieh? “, tulis akun tersebut dalam unggahannya itu.
Pria itu tampak begitu menikmati aksinya yang berkendara sambil berjoget. Ia bahkan terlihat mengangkat kedua tangannya ke atas.
Motor matic warna hitam yang dikendarainya tampak melaju sendiri tanpa ia belokan ke kiri dan ke kanan atau pun mengatur kecepatan lajunya.
Sampai saat ini video tersebut telah ditonton hingga 11 ribu tayangan oleh netizen para pengguna Facebook.
Video itu juga ramai dikomentari para netizen yang melihat aksinya. banyak dari mereka yang menyayangkan aksi pria tersebut karena bisa membahayakan nyawanya dan orang lain.
Rizky Permana, “cuma cari sensasi dan membahayakan keselamatan baik diri sendiri maupun pengendara lain..”
Sugiarti, “Ini daerah hayam wuruk sepertinya”
Ban Denk, “Klo yg ngerekam gimana??”
Lukman Wijaya, “Kebayakan micin”