Baru-baru ini ada sebuah kisah unik yang datang dari seorang wanita yang mendadak kaya setelah menyembelih ayam dan menemukan benda berharga miliaran rupiah dari dalam perut ayam peliharaan miliknya
Memelihara hewan merupakan hal yang sangat menyenangkan. Bukan hanya kucing atau anjing, tapi ayam juga bisa dijadikan sebagai hewan peliharaan.
Ayam sendiri ada banyak jenisnya, ada ayam petelur dan ada ayam yang memang dipelihara sebagai hewan hias hingga untuk aduan.
Bagi mereka yang memelihara ayam petelur, tentu sangat menanti ayamnya bisa segera bertelur agar telurnya bisa dijual atau dimakan sendiri olehnya.
Cerita wanita kaya mendadak tersebut bermula saat ia kesal dengan ayamnya karena selama dipelihara ayam itu tidak pernah bertelur sama sekali.
Karena hal itulah wanita ini memilih untuk menyembelihnya. Tapi siapa sangka, ia justru menemukan benda berharga miliaran rupiah.
Wanita bernama Du Xiaoxia, dari Sichuan, China memiliki induk ayam yang sangat tua. Ayam itu sangat gemuk, namun tak pernah bertelur selama 5 tahun sejak dipelihara oleh keluarganya.
Oleh karena itu keluarganya pun memilih untuk menyembelih ayam itu karena tak kunjung menghasilkan telur untuk mereka.
Setelah memutuskan untuk menyembelihnya, mereka justru menemukan benda asing yang bentuknya mirip dengan telur.
Namun benda yang ditemukan itu jelas bukan telur, berbentuk bulat dengan diameter 18 cm dan berat 115 gram.
Penasaran dengan benda yang ditemukannya, Xiaoxia pun kemudian mencari tahunya di internet.
Siapa sangka, ternyata ia menemukan harta karun legendaris, yang harganya cukup fantastis. Diperkirakan benda itu bisa laku terjual.
Du Xiaoxia pun kemudian berkonsultasi dengan seorang pria yang mengaku sebagai penilai barang antik. Pria itu mengidentifikasi barang tersebut dan menyatakan bahwa benda itu adalah harta ayam, yakni batu empedu ayam unggas.
Setelah pengeringan, benda tersebut bisa digunakan sebagai obat herbal China, dan menurut referensi harganya mencapai 2 juta yuan atau sekitar Rp 4 miliar.
Tentu saja temuan ini bukan temuan sembarangan, karena pada kenyataannya tak banyak ayam yang memiliki benda itu di dalam tubuhnya.
Xiaoxia pun kemudian mengikuti saran pria yang mengaku sebagai penilai barang antik itu dan menjual batu empedu ayam tersebut yang membuatnya mendapatkan uang sebesar Rp 4 miliar.