Media sosial baru-baru ini kembali dihebohkan dengan beredarnya sebuah foto yang memperlihatkan seorang pria pengantar pesanan Grab Food yang memakai kaki palsu.
Jika dilihat sepintas, foto yang beredar viral tersebut tidak ada yang aneh, seperti biasa dari seorang pengantar makanan yang melakukan pekerjaannya.
Namun, apabila dilihat dengan teliti kaki kanan dari pria tersebut dapat membuat hati Anda terkejut. Ternyata kaki sebelah kanan dari pria tersebut adalah kaki palsu.
Sosok pria yang berhasil menginspirasi banyak orang tersebut sehari-harinya biasa menggunakan sepeda untuk mengantarkan makanan yang dipesan oleh para pelanggannya.
Nampak dalam foto tersebut, ia sedang melihat kembali alamat pengiriman dari pesanan yang harus di antarkannya itu. Hal tersebut rupanya menarik perhatian orang-orang yang lewat dibelakangnya.
Gambar inspiratif dari sosok pria pengantar pesanan Grab Food memakai kaki palsu itu telah diposting oleh akun Facebook Connextaxi pada Minggu (2/6) lalu.
“Jika kamu merasa kesulitan, lihatlah pejuang ini…
Selama kamu masih hidup, jagalah selalu kesehatanmu…
Kamu tidak harus menjadi jutawan, kamu hanya perlu tubuh yang sehat tanpa penyakit yang melekat…
Salut kepada pejuang ini… “, tulis akun Facebook tersebut dalam foto unggahannya itu.
Gambar yang menyentuh hati itu pun dengan cepat menjadi viral karena banyak orang terinspirasi dan tergerak hatinya oleh tekad serta ketekunan yang ditunjukkan oleh pengantar Grab Food itu.
Postingan itu pun kemudian menjadi viral, hingga saat ini telah dibagikan sebanyak 59 ribu kali dan mendapat beragam komentar positif dari netizen.
Ana Albert Gregana Ganir, “Terima kasih untuk inspirasi! Tuhan memberkati orang ini dan menjaga dia tetap aman selalu….”
BACA JUGA: Takut dibawa kabur maling, pria ini pasangi sepeda motor kesayangannya dengan gembok raksasa
Jenn Barilla, “Tuhan memberkatimu, tuan! Kami salut kepada anda untuk iman dan keberanian anda yang kuat untuk hidup bahagia dan puas dalam hidup… ❤😇🙏”
Will Lee, “Rasa hormat yang besar kepada pejuang juang ini. Kiriman ini layak untuk berbagi… #hormat #kmjs 👍”